^Awal

Pengumuman

    Hubungi Kami

    RSUD Kraton
    Telephone number of RSUD Kraton (0285) 421621 - 423523
    SMS Gateway
    Telephone number of SMS Gateway 08156941008
    Dokter Jaga
    Telephone number of Dokter Jaga 085876145261
    Duty Of Officer
    Telephone number of Duty Of Officer 085875353539 - 087830544222
    INFORMASI
    Telephone number of INFORMASI 087711518436 - 085876145263

    Data Pengunjung

    Hari ini 56
    Kemarin101
    Minggu ini 157
    Minggu lalu 926
    Bulan ini 1083
    Bulan lalu 6630
    Total s.d hari ini 15719
    Your IP: 204.236.235.245
    Today: 07-10-13
    User Online : 0
    Guest online: 10

    Fasilitas Rawat Inap

    Ruang Perawatan di RSUD Kraton terbagi menjadi :

    1.  Ruang Perawatan VIP dilengkapi dengan fasilitas : Dokter pilihan Spesialis, 1 tempat tidur, AC, TV, Kulkas, Ekstra Bed, Almari, Telepon, Toilet, Meja Pasien, Kursi
    2. Ruang Perawatan Kelas I dilengkapi dengan fasilitas : 2 tempat tidur, AC, TV, Kulkas, Toilet, Meja Pasien, Kursi
    3. Ruang Perawatan Kelas II dilengkapi dengan fasilitas : 4 tempat tidur, Toilet, Meja Pasien, Kursi
    4. Ruang Perawatan Kelas III dilengkapi dengan fasilitas : 6 tempat tidur, Meja Pasien, Kursi

    Ruang Perawatan VIP

    Mobil Ambulance & Mobil Jenazah

    Untuk kebutuhan Mobilisasi pasien, RSUD Kraton memiliki 2 mobil Ambulance yang telah dilengkapi dengan beberapa peralatan standar medis yang diperlukan sewaktu pengantaran pasien rujukan, pelayanan menjemput/mengantar pasien pulang dalam maupun luar kota atau juga untuk evakuasi kasus kegawat daruratan. Sopir Ambulance RSUD Kraton tentunya telah terlatih dan terampil dalam melaksanakan tugasnya dalam 24 jam.

    RSUD Kraton mempunyai 3 mobil Jenazah yang digunakan untuk pelayanan pemulangan jenazah dari RSUD Kraton dan juga evakuasi jenazah dari korban kecelakaan dalam 24 jam.

    Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit - IPSRS

    Sebagai salah satu unit yang berperan penting dalam kinerja Rumah Sakit, IPSRS sangat penting fungsi dan perannya dalam menunjang sarana dan prasarana yang ada di Rumah Sakit. Dengan kata lain, IPSRS adalah salah satu faktor syarat suatu RS bisa diakreditasi levelnya menjadi lebih tinggi.Perkembangan teknologi alat-alat kedokteran yang semakin hari semakin pesat menyebabkan pengelolaan IPSRS harus mendapatkan perhatian, karena betapapun canggihnya teknologi tersebut akan menjadi sia-sia tanpa maintenance dan operator utility yang benar.

    Instalasi Pengolahan Air Limbah

    Limbah cair diolah dengan menggunakan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Proses pengolahan limbah cair diawali dari setiap ruangan yang ada di RSUD Kraton. Kemudian limbah diarahkan ke bak penampungn awal (Pumping Station). Lalu terjadi pemisahan antara limbah cair dengan sampah padat lain. Selanjutnya pemisahan antara air dengan lumpur. Kemudian pemberian kaporit untuk meminimalisir bakteri sebelum dialirkan pada saluran kota.

    Incinerator

    Limbah padat medis dapat diolah dengan menggunakan incenerator. Dengan menggunakan incenerator, limbah padat medis dari hasil kegiatan rumah sakit yang ada di RSUD Kraton dapat diolah dengn baik, sehingga lingkungan tidak tercemar. Cara kerja incenerator yaitu dengan cara pembakaran limbah dengan suhu tinggi, kegiatan pembakaran limbah dengan menggunakan incenerator diawali dengan pemisahan limbah medis dengan jarum suntik dengan cara kerja sama dengan setiap ruangan. Kemudian limbah tersebut diangkut oleh petugas setiap harinya ke TPS.

    Copyright � 2013. RSUD Kraton Kab. Pekalongan  Rights Reserved.